Tentang Kami

Sr. M. Afrida Sri Maryani, RGS, S.Pd.

Kepala Sekolah

Sejarah SMK Baranangsiang

SMK Baranangsiang merupakan sekolah katolik yang mulai beroperasional sejak 11 Januari 1971. SMK Baranangsiang bernaung dibawah pembinaan Yayasan Fatima, milik Kongregasi Suster-Suster Gembala Baik Indonesia. Sebagai lembaga pendidikan, SMK Baranangsiang bertujuan untuk menyiapkan tenaga-tenaga profesional di bidang pariwisata, secara khusus bidang Kuliner, Usaha Layanan Pariwisata dan Perhotelan.

SMK Baranangsiang bekerjasama dengan berbagai perguruan tinggi dan industri dalam negeri dalam mengembangkan kualitas pendidikan bagi para Siswa. Program pendidikan didukung dengan praktik, kunjungan industri dan praktek kerja lapangan.

Sejak awal, SMKS Baranangsiang berkomitmen untuk menghasilkan Siswa yang mandiri & mampu bersaing di dunia industri. Harapannya, SMKS Baranangsiang menjadi salah satu SMK Unggulan di Bogor, dengan berbagai program keahlian yang sesuai dengan kebutuhan pasar kerja.

Visi

Komunitas pendidikan yang Unggul, Kasih dan Belas kasih.

Misi

  • Mewujudkan komunitas pendidikan yang cerdas, transformatif, inovatif, dan ekologis.
  • Membudayakan komunitas pendidikan agar semakin beriman, melayani, inklusif dan rendah hati.
  • Membangun komunitas pendidikan yang memiliki gratitude, respect, integrity dan zeal

Sasaran

Setiap anggota komunitas pendidikan

  • Semakin cerdas, transformatif, inisiatif dan ekologis.
  • Semakin beriman, melayani, inklusifitas dan rendah hati.
  • Memiliki rasa syukur, menghargai, integritas, dan semangat yang berkobar.

Moto

“Setiap pribadi lebih berharga dari seluruh dunia.”

-St. M. Euphrasia Pelletier
(Pendiri Kongregasi Suster-Suster Gembala Baik)

SMKS Baranangsiang Pilihan Tepat untuk Masa Depan

Sekolah yang mempersiapkan Siswa menjadi individu yang kompeten dan siap menghadapi tantangan dunia kerja maupun melanjutkan pendidikan. Dengan kurikulum yang relevan, fasilitas modern, dan bimbingan dari tenaga pengajar profesional, SMKS Baranangsiang berkomitmen mencetak generasi unggul yang mampu bersaing di tingkat lokal maupun global.